Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

APLIKASI KEAMANAN DATA MENGGUNAKAN ALGORITMA RSA (RIVEST SHAMIR ADLEMAN) DAN HILL CIPHER

Iqrorul Hidayatul, Baiti and Hendra, Kurniawan and Nurul, Hayaty (2019) APLIKASI KEAMANAN DATA MENGGUNAKAN ALGORITMA RSA (RIVEST SHAMIR ADLEMAN) DAN HILL CIPHER. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
IQRORUL HIDAYATUL BAITI-130155201091-INFORMATIKA-SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://ft.umrah.ac.id/

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membantu seseorang untuk mengamankan data yang dianggap penting dengan menggunakan teknik kriptografi. Untuk menjaga keamanan data biasanya digunkan teknik kriptografi yaitu Enkripsi dan dekripsi agar kerahasiaan data tersebut terjamin. Salah satu algoritma Kriptografi adalah algoritma RSA dan Hill Cipher. Pada penelitian ini, algoritma RSA dan Hill Cipher digunakan sebagai pelindung data, dimana sebelum melakukan enkripsi agar mendapakan kunci public dan kunci private pada RSA dilakukan pembangkit kunci terlebih dahulu. Sistem akan mengenkripsi terlebih dahulu menggunakan algoritma hill cipher setelah mendapatkan ciphertext dari hill cipher, ciphertext tersebut di enkripsi lagi dengan menggunakan algoritma RSA. Dekripsi adalah merubah pesan yang tidak dapat dibaca (ciphertext) menjadi pesan yang bisa dibaca (plaintext), dimana sebelum melakukan dekripsi masukkan terlebih dahulu kunci RSA dimana pesan akan didekripsikan terlebih dahulu menggunakan algoritma RSA setelah mendapatkan hasil pesan plaintext kemudian pesan tersebut di dekripsikan lagi menggunakan algoritma hill cipher sehingga menghasilkan pesan yang dapat dibaca (plaintext). Dalam penelitian ini memberikan simpulan diperlukannya pengamanan data dengan menggunakan teknik kriptografi terutama pada sistem keamanan data menggunakan Algoritma RSA dan Hill cipher

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 000 Karya Umum > 000. Ilmu Umum dan Komputer > 005.11.Pemrograman Khusus
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Informatika
Depositing User: Admin Repositori UMRAH
Date Deposited: 23 Jul 2021 13:20
Last Modified: 23 Jul 2021 13:20
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/1194

Actions (login required)

View Item View Item