Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

"OPTIMASI PENEMPATAN KAPASITOR BANK MENGGUNAKAN ALGORITMA GENETIKA UNTUK MENGURANGI RUGI DAYA PADA SISTEM DISTRIBUSI DAYA LISTRIK (Studi Kasus : PT. PLN Rayon Bintan Center)"

Putri Ayu, Andira and Eka, Suswaini and Muhamad Radzi, Rathomi (2019) "OPTIMASI PENEMPATAN KAPASITOR BANK MENGGUNAKAN ALGORITMA GENETIKA UNTUK MENGURANGI RUGI DAYA PADA SISTEM DISTRIBUSI DAYA LISTRIK (Studi Kasus : PT. PLN Rayon Bintan Center)". S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
LAPORAN SKRIPSI(PUTRI AYU ANDIRA-150155201011-TI).pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: https://ft.umrah.ac.id/

Abstract

PT. PLN (Persero) merupakan BUMN yang menangani aspek kelistrikan dan merupakan satu-satunya perusahaan penyedia listrik yang ada di Indonesia. Dalam sistem pendistribusian daya listrik, tidak seluruhnya dapat disalurkan kepada konsumen, karena akan hilang dalam bentuk rugi-rugi energi hal ini tidak dapat dihidari namun dapat diminimalkan yaitu dengan cara memasang kapasitor bank. Kualitas daya dalam sistem tenaga merupakan hal yang sangat penting dan harus diperhatikan untuk menjaga stabilitas dan continuitas sistem tenaga listrik. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan guna untuk mengurangi rugi energi dan biaya pemasangan kapasitor bank seminimal mungkin dengan melakukan optimasi penempatan kapsitor bank menggunakan motode Algoritma Genetika. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan, parameter terbaik yang dapat menghasilkan hasil penepatan kapasitor bank yang optimal adalah jumlah generasi 250 dengan nilai fitness rata-rata 4.98E-11, nilai kombinasi Pc dan Pm adalah 0.5 dan 0.4 dengan nilai fitness rata-rata 4.95E-11, dan jumlah kromosom 60 dengan nilai fitness 4.97E-11.Dari hasil penelitian ini Algoritma Genetika mendekati hasil optimum yaitu terjadi penghematan mencapai Rp. 9,892,815,215 atau sekitar 27% dengan penepatan 6 kapasitor bank yang berbeda-beda.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 000 Karya Umum > 000. Ilmu Umum dan Komputer > 005.11.Pemrograman Khusus
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Informatika
Depositing User: Admin Repositori UMRAH
Date Deposited: 24 Jul 2021 05:11
Last Modified: 24 Jul 2021 05:11
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/1256

Actions (login required)

View Item View Item