Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

UJI VIABILITAS SEDIAAN KERING KONSORSIUM BAKTERI HIDROKARBONOKLASTIK PADA CARRIER SERBUK KAYU

Devia Hartono, Puteri and Agung Dhamar, Syakti and Aditya Hikmat, Nugraha (2021) UJI VIABILITAS SEDIAAN KERING KONSORSIUM BAKTERI HIDROKARBONOKLASTIK PADA CARRIER SERBUK KAYU. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
DeviaHartonoPuteri_160254241012_IlmuKelautan - Devia Poetry.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://lib.umrah.ac.id

Abstract

Penanggulangan tumpahan minyak di laut dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya menggunakan teknik imobilisasi bakteri. Potensi penggunaan imobilisasi bakteri hidrokarbonoklastik masih belum banyak dimanfaatkan, khususnya pada parameter masa penyimpanan. Tujuan penelitian ini adalah menguji viabilitas sediaan kering konsorsium bakteri hidrokarbonoklastik pada carrier serbuk kayu setelah 0, 7 dan 41 hari penyimpanan. Konsorsium bakteri yang digunakan terdiri dari Bacillus aquimaris, Bacillus megaterium, Bacillus pumilus, Halobacillus trueperi dan Rhodobacteraceae bacterium. Pengujian sampel dilakukan dengan membiakkan sediaan kering usia 0, 7 dan 41 hari pada falcon tube berisi crude oil dan air laut. Viabilitas sediaan kering diuji selama 28 hari (hari ke-0, 7, 14, 21 dan 28) dengan menghitung jumlah populasi bakteri secara berkala. Uji viabilitas juga didukung oleh pengukuran parameter lingkungan pada awal dan akhir masa pembiakan yang terdiri dari DO, pH, salinitas dan suhu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masing-masing sediaan kering memiliki viabilitas pada carrier serbuk kayu yang ditandai dari tingginya jumlah populasi bakteri pada hari ke-28. Performa sediaan kering yang paling baik ditunjukkan oleh usia ke-0 hari (fresh) dengan jumlah rata-rata 9.59 x 108 cfu/ml dimana masih terjadinya fase peningkatan pada akhir pembiakan. Hal tersebut menandakan bahwa bakteri masih produktif dan mampu memanfaatkan hidrokarbon minyak bumi dengan baik.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 500. Ilmu-ilmu Alam dan Matematika > 570. Biologi
600. Teknologi dan Ilmu Terapan > 620 - 629 Engineering and Allied Operations (Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan) > 628.4 Teknik Sanitasi Umum, teknologi pengolahan sampah, teknologi pengolahan limbah, teknologi pengolahan bahan sisa, teknologi pengolahan sampah industri
600. Teknologi dan Ilmu Terapan > 620 - 629 Engineering and Allied Operations (Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan) > 628 Environmental Protection Engineering/Teknik Perlindungan Lingkungan, Teknik Lingkungan
Divisions: Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Program Studi Ilmu kelautan
Depositing User: admin fikp
Date Deposited: 24 Jul 2021 11:50
Last Modified: 24 Jul 2021 11:50
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/1293

Actions (login required)

View Item View Item