Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

Klasifikasi Jalan Primer Pada Ruas Jalan Provinsi Di Provinsi Kepulauan Riau Dengan Metode Naive Bayes

Ardi, Setiawan and Nola, Ritha and Martaleli, Bettiza (2020) Klasifikasi Jalan Primer Pada Ruas Jalan Provinsi Di Provinsi Kepulauan Riau Dengan Metode Naive Bayes. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
Ardi Setiawan_140155201054_Informatika - Ardi Setiawan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: https://ft.umrah.ac.id/

Abstract

alan merupakan sarana atau infrastruktur yang disediakan oleh pemerintah yang berguna baik untuk transportasi barang maupun masyarakat, baik itu antar Kota atau Kabupaten atau Provinsi atau bahkan Negara. Jalan juga merupakan salah satu faktor pendukung bagi perkembangan suatu wilayah, tentunya jalan yang dibangun pada satu wilayah dengan wilayah yang lain memiliki perbedaan, perbedaan yang dimaksud adalah tipe jalan berdasarkan fungsinya, fungsi jalan ini diatur di dalam Peraturan Pemerintah Nomor 34 Tahun 2006 Tentang Jalan. Provinsi Kepulauan Riau merupakan Provinsi yang baru dan tentunya pembangunan sangat diperlukan demi kemajuan Provinsi Kepulauan Riau. Jalan juga termasuk salah satu faktor pendukung kemajuan dan perkembangan Provinsi Kepulauan Riau dan apakah jalan yang terdapat di Provinsi Kepulauan Riau ini sudah sesuai dengan Peraturan Pemerintah. Pada penelitian ini penulis melakukan klasifikasi fungsi jalan dengan menggunakan algoritma Naïve Bayes. Dengan menggunakan data training sebanyak 70 data dan data testing sebanyak 45 data dengan parameter lebar jalan, aspal penetrasi/mekadam, kondisi baik, kondisi sedang, kondisi rusak ringan, kondisi rusak berat dan LHR, yang mana parameter ini digunakan untuk mencari tiga kelas yaitu Arteri Primer, Kolektor Primer dan Lokal Primer, kemudian didapatkan hasil klasifikasi fungsi jalan provinsi di Provinsi Kepulauan Riau dengan nilai akurasi sebesar 95.56%.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 000 Karya Umum > 000. Ilmu Umum dan Komputer > 005.11.Pemrograman Khusus
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Informatika
Depositing User: Admin Repositori UMRAH
Date Deposited: 26 Jul 2021 13:34
Last Modified: 26 Jul 2021 13:34
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/1562

Actions (login required)

View Item View Item