Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN GERAKAN NASIONAL NON TUNAI MELALUI ELECTRONIC MONEY DI PELABUHAN INTERNASIONAL SRI BINTAN PURA TANJUNGPINANG

YENI, SUSENO and ADJI, SURADJI MUHAMMAD and EDISON, EDISON (2021) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN GERAKAN NASIONAL NON TUNAI MELALUI ELECTRONIC MONEY DI PELABUHAN INTERNASIONAL SRI BINTAN PURA TANJUNGPINANG. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
Yeni Suseno_160563201064_Ilmu Administrasi Negara.pdf. - 160563201064 Yeni Suseno.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://lib.umrah.ac.id

Abstract

Kebijakan Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) dicanangkan di Tanjungpinang khususnya di Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura pada tahun 2018. GNNT merupakan gerakan yang dilakukan secara nasional dimana seluruh masyarakat Indonesia diajak untuk mendukung peralihan uang tunai ke non tunai dengan tujuan menyadarkan masyarakat agar menggunakan e-money dalam setiap transaksi kegiatan ekonominya sehingga berangsur membentuk Less Cash Society. Meskipun kebijakan ini sudah dicanangkan di SBP tahun 2018, tetapi masih belum sesuai dengan apa yang diharapkan karena pengguna jasa masih banyak yang menggunakan metode konvensional sehingga masih belum terbentuk less cash society. Maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Implementasi Kebijakan Gerakan Nasional Non Tunai Melalui Electronic Money di Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura Tanjungpinang. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan topdown model implementasi dari Van Meter dan Van Horn yang terdiri dari 6 variabel: (1) Standar dan tujuan kebijakan, (2) Sumber daya, (3) Komunikasi antar oganisasi terkait dan kegiatan-kegiatan pelaksanaan, (4) Karakteristik lembaga/ organisasi pelaksana, (5) Lingkungan Ekonomi, Sosial dan Politik, (6) Tanggapan/ Sikap Para Pelaksana. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dan pendekatan penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data ialah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pemilihan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik Purposive Sampling untuk menentukan sampel penelitian dengan pertimbangan tertentu. Berdasarkan hasil penelitian Implementasi Kebijakan Gerakan Nasional Non Tunai Melalui Elektronic Money di Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura sudah terlaksana namun belum maksimal. Konsistensi dan koordinasi pihak pelaksana yang kurang maksimal dan sosialisasi yang belum mampu mengubah mindset masyarakat membuat banyak pengguna jasa masih menggunakan transaksi secara manual. Kata Kunci: Implementasi Kebijakan GNNT, E-Money, Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura Tanjungpinang.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 300. Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi > 332.41 Value of Money/Nilai Uang
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: admin fikp
Date Deposited: 04 Aug 2021 08:26
Last Modified: 04 Aug 2021 08:29
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/1819

Actions (login required)

View Item View Item