Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

Penerapan Collaborative Problem Solving dengan Penyajian Soal Bertipe Higher Order Thinking Skill untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Tanjungpinang

Putri Maharani, Triastuti and Alona, Dwinata and Nur, Izzati (2019) Penerapan Collaborative Problem Solving dengan Penyajian Soal Bertipe Higher Order Thinking Skill untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Tanjungpinang. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
PUTRI MT_skripsi Putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
Official URL: http://fkip.umrah.ac.id

Abstract

Rendahnya kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang sulit menganalisis suatu permasalahan yang diberikan terutama pada soal cerita. Siswa selalu menghandalkan guru sebagai pemberi seluruh materi dan membuat pembelajaran kurang bervariasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa menggunakan collaborative problem solving lebih tinggi daripada siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuasi eksperimen. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan observasi dan tes kemampuan pemecahan masalah. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu instrumen utama berupa lembar observasi dan instrumen tes, sedangkan instrumen pendukung berupa RPP dan LKS. Data dianalisis dengan data kuantitatif yaitu dengan gain ternormalisasi untuk melihat besarnya peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis, uji normalitas untuk mengetahui apakah data dari hasil N-gain dari kelompok eksperimen dan kontrol yang berdistribusi normal atau tidak, uji homogenitas untuk mengetahui sampel berasal dari populasi homogen atau tidak, uji hipotesis untuk mengetahui rata-rata hasil N-gain memiliki rata-rata signifakan atau tidak dan data kualitatif untuk mendeskripsikan keterlaksanaan pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang mendapat pembelajaran matematika melalui pembelajaran collaborative problem solving lebih tinggi signifikan dibandingkan dengan siswa yang mendapat pembelajaran matematika melalui pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 300. Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371.36 Project Methods/Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Matematika
Depositing User: admin fkip
Date Deposited: 28 Jul 2021 07:48
Last Modified: 28 Jul 2021 07:48
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/1831

Actions (login required)

View Item View Item