Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

KERAPATAN DAN POLA SEBARAN LAMUN BERDASARKAN AKTIVITAS MASYARAKAT DESA PENGUJAN KABUPATEN BINTAN PROVINSI KEPULAUAN RIAU

ROSA MORISKA, SARI and DEDY, KURNIAWAN and DENI, SABRIYATI (2021) KERAPATAN DAN POLA SEBARAN LAMUN BERDASARKAN AKTIVITAS MASYARAKAT DESA PENGUJAN KABUPATEN BINTAN PROVINSI KEPULAUAN RIAU. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
Rosa Moriska Sari_170254242004_Manajemen Sumberdaya Perairan - Rosa moriska sari.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: http://lib.umrah.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kerapatan, tutupan, pola sebaran lamun dan indeks ekologi berdasarkan aktivitas masyarakat di Perairan Desa Pengujan. Pengambilan sampel dan data ditentukan dengan metode Purposive Sampling sepanjang 100 meter dari pertama bertemunya lamun menggunakan transek kuadrat berukuran 50x50 cm. Pengambilan data dilakukan pada 3 stasiun yang terdapat aktivitas masyarakat yaitu aktivitas penangkapan gonggong pada stasiun I, aktivitas tambatan perahu pada stasiun II, dan tidak ada aktivitas pada stasiun III sebagai pembanding. Pada tiap stasiun terdiri dari 3 line transek dan tiap line transek terdiri dari 11 titik sampel di pesisir Desa Pengujan. Kerapatan lamun pada stasiun I dengan nilai 86,34 masuk dalam kategori agak rapat, pada stasiun II dengan nilai 57 terkategori jarang, dan stasiun III dengan nilai 172,67 dengan kategori rapat. Tutupan pada stasiun I dengan nilai 31,63% dengan kategori kurang kaya/kurang sehat, pada stasiun II dengan nilai 26,89% terkategori miskin, dan tutupan pada stasiun III dengan nilai 68,56% terkategori kaya/sehat. Pola sebaran pada setiap stasiun terkategori mengelompok, aktivitas penangkapan gonggong 2,43 (mengelompok) aktivitas tambatan perahu 1,50 (mengelompok) dan tidak ada aktivitas 3,06 (mengelompok). Pada stasiun 1 nilai keanekaragaman sebesar 0,23, keseragaman 0,76, dominansi 0,66. Stasiun 2 nilai keanekaragaman sebesar 0,21, keseragaman sebesar 0,70, nilai dominansi sebesar 0,70. Pada stasiun 3 nilai keanekaragaman sebesar 0,30, nilai keseragaman sebesar 1,00, dan nilai dominansi sebesar 0,50

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 600. Teknologi dan Ilmu Terapan > 620 - 629 Engineering and Allied Operations (Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan) > 628 Environmental Protection Engineering/Teknik Perlindungan Lingkungan, Teknik Lingkungan
Divisions: Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: admin fikp
Date Deposited: 16 Nov 2021 04:18
Last Modified: 16 Nov 2021 04:18
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/2031

Actions (login required)

View Item View Item