Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

ANALISIS KELAYAKAN USAHA DAN NILAI TAMBAH USAHA PENGOLAHAN IKAN MENJADI KERUPUK PADA HOME INDUSTRY DI KELURAHAN SEI LEKOP KECAMATAN BINTAN TIMUR KABUPATEN BINTAN

Marshellynda Risqiana, Sari and Sri, Ruwanti and Asri Eka, Ratih (2021) ANALISIS KELAYAKAN USAHA DAN NILAI TAMBAH USAHA PENGOLAHAN IKAN MENJADI KERUPUK PADA HOME INDUSTRY DI KELURAHAN SEI LEKOP KECAMATAN BINTAN TIMUR KABUPATEN BINTAN. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
Marshellynda Risqiana Sari_170462201067_Akuntansi - 170462201067 Marshellynda Risqiana Sari(1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: https://lib.umrah.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan usaha dan nilai tambah usaha pengolahan ikan tamban menjadi kerupuk pada home industry di Kelurahan Sei Lekop Kecamatan Bintan Timur Kabupaten Bintan. Pada penelitian ini untuk kelayakan usaha menggunakan data tahun 2020 sedangkan untuk nilai tambah menggunakan data bulan Juni 2021. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi Kuisioner dan wawancara, sedangkan metode analisis data dilakukan dengan menggunakan Revenue Cost Ratio, Break Even Point, Payback Period dan Nilai Tambah. Berdasarkan hasil penelitian pada usaha pengolahan ikan tamban menjadi kerupuk pada home industry di Kelurahan Sei Lekop Kecamatan Bintan Timur Kabupaten Bintan menunjukkan bahwa usaha tersebut untung dan layak untuk dijalankan. Pada tahun 2020 Revenue cost ratio menunjukkan nilai sebesar 1.70, Break Even Point sebesar Rp20.098.925 dan Payback Period sebesar 0.42 atau dalam jangka waktu 4 bulan 28 hari. Sedangkan untuk nilai tambah bulan juni 2021 menunjukkan nilai tambah sebesar Rp12.558 dengan rasio nilai tambah sebesar 50.23%.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 600. Teknologi dan Ilmu Terapan > 650 - 659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: admin fekon
Date Deposited: 13 Dec 2021 07:03
Last Modified: 13 Dec 2021 07:03
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/2151

Actions (login required)

View Item View Item