Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

PENDIDIKAN DAN PELATIHAN, PRESTASI KERJA, DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP PENGEMBANGAN KARIR KARYAWAN PADA PT. TANJUNGPINANG MAKMUR BERSAMA

Annisa Purnamasari, Sitorus and M. Syuzairi, M. Syuzairi and Akhirman, Akhirman (2021) PENDIDIKAN DAN PELATIHAN, PRESTASI KERJA, DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP PENGEMBANGAN KARIR KARYAWAN PADA PT. TANJUNGPINANG MAKMUR BERSAMA. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
Annisa Purnamasari Sitorus_170461201022_Manajemen - Annisa Sitorus.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: https://lib.umrah.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pendidikan dan Pelatihan, Prestasi Kerja, dan Pengalaman Kerja terhadap Pengembangan Karir Karyawan pada PT. Tanjungpinang Makmur Bersama. Populasi didalam penelitian ini adalah 32 karyawan yang difokuskan pada bagian kantor PT. Tanjungpinang Makmur Bersama. Pengambilan sampel dengan teknik jenuh, maka jumlah sampel sebanyak 32 karyawan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Pada kuesioner dilakukan test validitas dan reliabilitas. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linear berganda, termasuk uji t, uji F dan koefisien determinasi. Penelitian dilakukan dengan menggunakan SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel Pendidikan dan Pelatihan (X1), Prestasi Kerja (X2), dan Pengalaman Kerja (X3) berpengaruh signifikan terhadap Pengembangan Karir (Y). Hasil uji F diperoleh nilai Fhitung 41,126 dengan nilai Ftabel 2.95 mengidentifikasikan bahwa variabel Pendidikan dan Pelatihan (X1), Prestsi Kerja (X2), dan Pengalaman Kerja (X3) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel Pengembangan Karir (Y). Berdasarkan uji koefisien determinasi, sekitar 79,5% variabel Pengembangan Karir dipengaruhi oleh variabel Pendidikan dan Pelatihan, Prestasi Kerja, dan Pengalaman Kerja. Sisanya 20,5% dipengaruhi oleh faktor lainnya yang tidak dijelaskan didalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 600. Teknologi dan Ilmu Terapan > 650 - 659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: admin fekon
Date Deposited: 20 Dec 2021 03:12
Last Modified: 20 Dec 2021 03:12
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/2212

Actions (login required)

View Item View Item