Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

STRATEGI BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH (BPBD) KOTA TANJUNGPINANG DALAM PENANGGULANGAN BENCANA BANJIR

Novia Elisabet, Simamora and Edison, Edison and Imam, Yudhi Prastya (2021) STRATEGI BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH (BPBD) KOTA TANJUNGPINANG DALAM PENANGGULANGAN BENCANA BANJIR. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
NOVIA ELISABET SIMAMORA_170563201034_ILMU ADMINISTRASI NEGARA - Novia Elisabet.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
Official URL: http://lib.umrah.ac.id

Abstract

Persoalan kebencanaan memerlukan suatu penanganan khusus dari pemerintah. Maka untuk penanganan bencana negara dengan kerawanan bencana yang tinggi maka membutuhkan suatu tindakan yang terukur dan terencana menggunakan suatu konsep manajemen strategi dalam penanggulangan bencana paling bagus, efektif, dan efisien. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Strategi BPBD Kota Tanjungpinang dalam Penanggulangan Bencana Banjir di Kota Tanjungpinang. Jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik analisis data dalam penelitian menggunakan teknik triangulasi. Strategi BPBD dalam penanggulangan bencana banjir peneliti memakai 4 indikator proses manajemen strategi dari teori David Hunger & Thomas Wheelen. Hasil penelitian ini dilihat dari dimensi pengamatan lingkungan faktor eksternal memiliki peluang dan ancaman serta internal memiliki kelemahan dan kekuatan. Dilihat dari perumusan strategi sudah memiliki misi, strategi dan kebijakan sendiri. Dilihat dari implementasi strategi BPBD dalam bentuk program pra bencana bencana dilakukan oleh bidang pencegahan dan kesiapsiagaan, saat bencana dilakukan oleh bidang darurat dan logistik, pasca bencana dilakukan oleh bidang rehabilitasi dan rekonstruksi sudah berjalan, hanya saja belum optimal dapat dilihat dari kekurangan personel BPBD Kota Tanjungpinang dalam implementasi program hanya pada titik terparah saja. Pada evaluasi strategi yang dilakukan oleh BPBD Kota Tanjungpinang dalam penanggulangan bencana banjir memang sudah dilakukan namun evaluasi ini belum dilakukan secara maksimal atau secara kelanjutan. BPBD Kota Tanjungpinang tidak melakukan evaluasi secara terus menerus dan periodik hanya pada saat bencana terjadi dan rapat tahunan serta mingguan. Dari analisis yang dilakukan perindikator maka dapat ditarik kesimpulan bahwa strategi yang digunakan oleh pihak BPBD Kota Tanjungpinang dalam penanggulangan bencana banjir belum berjalan dengan optimal karena masih banyak terdapat kekurangan dalam pelaksanaannya

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 300. Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial > 363.34936 Flood Disaster Services/Pengamanan dari Bencana Banjir
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: admin fisip fisip
Date Deposited: 23 Dec 2021 04:26
Last Modified: 23 Dec 2021 04:26
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/2278

Actions (login required)

View Item View Item