Pidiyanti, Pidiyanti and Adji, Suradji Muhammad and Novi, Winarti (2021) STRATEGI PEMENANGAN AMAN DALAM PEMILIHAN GUBERNUR KEPULAUAN RIAU TAHUN 2020. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.
Text
Pidiyanti_170565201092_Ilmu Pemerintahan - Pidiyanti.pdf Restricted to Registered users only Download (6MB) |
Abstract
Skripsi ini mengkaji kekuatan dan strategi pemenangan dalam pilkada dengan analisis terhadap pemenangan AMAN Gubernur Kepri 2020, Dalam Pilkada Kepri 2020 yang lalu. Seabagai seorang challenger atau penantang yang mampu menang atas petahana dan incumbent. Merupakan sebuah taktik strategi yang baik dalam kontestasi Pilkada Kepri 2020, karena jika yang keluar sebagai seorang pemenang atas kontestasi politik ini adalah seorang petahana maka itu menjadi hal yang lazim dan memang sering terjadi, tetapi jika yang keluar sebagai pemenang adalah seorang penantang hal itu merupakan salah satu kejadian yang diluar dugaan masyarakat. Jenis penelitian ini menggunakan tipe penelitian kualitatif yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif. Sumber data yang diperoleh yaitu data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan melalui kajian literatur pustaka. Teknik analisa data yang digunakan yaitu teknik analisa secara kualitatif yang selanjutnya disajikan secara deskriptif. Adapun kerangka konseptual dan teoritis yang penulis gunakan yaitu teori kekuatan politik dan komunikasi politik. Analisis yang penulis lakukan dalam wawancara serta pengamatan kepada pasangan Aman sehingga mampu menang dalam Pemilihan Kepala Daerah Gubernur Kepulauan Riau tahun 2020 yaitu banyaknya jenis strategi yang digunakan tetapi tetap menekankan pada satu strategi yaitu Segmentasi, targeting, dan positioning sehingga mampu memudahkan tim pemenangan AMAN dalam sistem komunikasi melalui kampanye politik, sosok yang berpengalaman di pemerintahan sehingga publik yakin Ansar dan marlin mampu membawa Kepri ke arah yang lebih lebih baik. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa selama melaksanakan strategi pemenangan pada pilkada kepri 2020, Segmentasi yang dilakukan AMAN mempermudah tim untuk menyusun visi-misi dan perogram kerja yang dibutuhkan. Targeting politik mempermudah tim mengetahui wilayah mana saja yang dapat menyumbangkan suaranya bagi AMAN. Sedangkan Positioning politik memberikan kemudahan bagi tim pemenangan AMAN untuk membrending ketokohan dari kedua pasangan terutama Bapak Ansar sehingga memudahkan pemilih untuk memberikan suaranya kepada AMAN.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | 300. Ilmu Sosial > 320 Political dan Government Science/Ilmu Politik dan Ilmu Pemerintahan > 324.6 Election System/Pemilihan Umum, Pemilu |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | admin fisip fisip |
Date Deposited: | 28 Dec 2021 04:58 |
Last Modified: | 28 Dec 2021 04:58 |
URI: | http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/2402 |
Actions (login required)
View Item |