Zulnaldi, Zulnaldi and Adji, Suradji Muhammad and Kustiawan, Kustiawan (2021) STRATEGI DINAS PERDAGANGAN DAN PERINDUSTRIAN DALAM MENINGKATKAN PERDAGANGAN DI KOTA TANJUNGPINANG. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.
Text
Zulnaldi_160565201018_IlmuPemerintahan - 160565201018 Zulnaldi.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Tugas dan fungsi dalam mewujudkan RPJMD Kota Tanjungpinang tahun 2018-2023 sebagai penjabaran dari visi dan misi Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang periode 2018-2023. Pada tahun 2013 sebesar 19,80% meningkat menjadi 21,71%% pada tahun 2014, selanjutnya pada tahun 2015 sektor perdagangan Kota Tanjungpinang kembali mengalami peningkatan mencapai 22,93% dan pada tahun 2016 sektor perdagangan Kota Tanjungpinang mencapai 24,05% serta pada tahun 2017 sektor perdagangan Kota Tanjungpinang mencapai 26,78 %. Kondisi ini menunjukkan bahwa sektor perdagangan memiliki perkembangan yang signifikan dan menjadi penyumbang utama perekonomian Kota Tanjungpinang. Selain itu, kondisi ini menunjukkan ada perbaikan kinerja yang memacu pertumbuhan ekonomi. Maka peneliti tertari meneliti tentang strategi Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Tanjungpinang yang termuat dalam judul penelitian “Strategi Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Tanjungpinang Dalam Meningkatkan Perdaganagn di Kota Tanjungpinang”. Jenis penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah deskriptif kualitatif. Penelitian bertujuan menjelaskan fenomena tertang strategi Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Tanjungpinang dalam meningkatkan perdagangan di Kota Tanjungpinang Tahun 2018 yang terjadi dilapangan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan peneliti, maka peneliti dapa menarik sebuah kesimpulan bahwa strategi Dinas Perdagangan dan Perindustrian dalam meningkatkan perdagangan di Kota Tanjungpinang dapat dikatakan baik. Hal ini dapat dilihat dari dimensi dalam penyusunan strategi yang dilakukan Dinas Perdagangan dan Perindustrian antara lain: 1) Dinas Perdagangan dan Perindustrian telah melakukan peninjauan dengan baik, hal ini adanya pengamatan faktor pengahambat dan faktor pendorong dari beberapa aspek dalam meningkatkan perdagangan di Kota Tanjungpinang. 2) Dinas Perdagangan dan Perindustrian telah menyususn strategi dalam meningkatkan perdagangan di Kota Tanjungpinang, hal ini dilihat adanya visi dan misi Dinas Perdagangan dan Perindustrian yang telah disusun dengan baik. 3) Dinas Perdagangan dan Perindustrian telah melaksanakan visi dan misi yang telah disusun, hal ini dilihat dengan adanya program kerja yang dilaksanakan Dinas Perdagangan dan Perindustrian dengan target yang telah ditetapkan dalam rangka meningkatkan perdagangan di Kota Tanjungpinang. 4) Dinas Perdagangan dan Perindustrian telah melakukan evaluasi dalam meningkatkan perdagangan di Kota tanjungpinang, hal ini dilihat dari adanya laporan pencapaian kinerja Dinas Perdagangan dan Perindustrian dalam meningkatkan perdagangan di Kota Tanjungpinang telah mencapai target yang telah ditetapkan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | 300. Ilmu Sosial > 350 Public Administration/Administrasi Negara > 354 Administration of Economy/Departemen Perekonomian |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | admin fisip fisip |
Date Deposited: | 28 Dec 2021 05:50 |
Last Modified: | 28 Dec 2021 05:50 |
URI: | http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/2419 |
Actions (login required)
View Item |