ILHAM KURNIA, SETRIAUWANTI and AGUNG DHAMAR, SYAKTI and FADHLIYAH, IDRIS (2019) ANALISIS KANDUNGAN LOGAM BERAT ALUMINIUM (Al) DAN TEMBAGA (Cu) PADA GASTROPODA DI PERAIRAN MADONG KOTA TANJUNG PINANG. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.
Text
SKRIPSII ILHAM .pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian mengenai Analisis Kandungan Logam Berat Aluminium (Al) dan Tembaga (Cu) pada Gastropoda di Perairan Madong Kota Tanjungpinang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji kandungan logam berat Al dan Cu pada gastropoda di perairan Madong Kota Tanjung Pinang. Penelitian ini dilakukan dengan metode purposive sampling (pengambilan sampel secara acak) dan metode analisis dengan menggunakan ICP-MS (Inductively Coupled Plasma Mass Spectrometry) untuk mencari nilai kandungan logam berat Al dan Cu pada gastropoda dan Sedimen. Hasil penelitian ditemukan 1 jenis gastropoda yaitu Strombus turturella dan Sedimen. Nilai rata-rata kandungan logam berat Al pada Strombus turturella 0.4426-0.4943 mg/kg, dan nilai rata-rata kandungan logam berat Al pada sedimen 0.5702-0.6151 mg/kg, nilai rata-rata kandungan logam berat Cu pada Strombus turturella 0.0012-0.0073 mg/kg, dan nilai rata-rata kandungan logam berat Cu pada sedimen 0.0163-0.0381 mg/kg.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | 600. Teknologi dan Ilmu Terapan > 660 - 669 Chemical Engineering and Related Technologies (Teknologi Kimia dan Ilmu yang Berkaitan) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Program Studi Ilmu kelautan |
Depositing User: | admin fikp |
Date Deposited: | 16 Jul 2021 14:27 |
Last Modified: | 25 Jul 2021 07:42 |
URI: | http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/460 |
Actions (login required)
View Item |