Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

ANALISIS PELAKSANAAN PENJATUHAN PIDANA PELAYANAN MASYARAKAT TERHADAP ANAK YANG MELAKUKAN TINDAK PIDANAN KEKERASAN (STUDI PUTUSAN NOMOR 6/PID.SUS-ANAK/2022/PN TPG)

HIDAYAT, ALIF FARHAN and Irman, Irman and Endri, Endri (2023) ANALISIS PELAKSANAAN PENJATUHAN PIDANA PELAYANAN MASYARAKAT TERHADAP ANAK YANG MELAKUKAN TINDAK PIDANAN KEKERASAN (STUDI PUTUSAN NOMOR 6/PID.SUS-ANAK/2022/PN TPG). S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text (Cover)
ALIF FARHAN HIDAYAT_180574201082_Ilmu Hukum_Cover.pdf - Published Version

Download (516kB)
[img] Text (Abstrak)
ALIF FARHAN HIDAYAT_180574201082_Ilmu Hukum_Abstrak.pdf - Published Version

Download (73kB)
[img] Text (BAB 1)
ALIF FARHAN HIDAYAT_180574201082_Ilmu Hukum_BAB 1.pdf - Published Version

Download (201kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
ALIF FARHAN HIDAYAT_180574201082_Ilmu Hukum_Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (137kB)
[img] Text (Skripsi Lengkap)
ALIF FARHAN HIDAYAT_180574201082_Ilmu Hukum_Skripsi Lengkap.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.umrah.ac.id/

Abstract

Putusan Nomor 6/Pid.Sus-Anak/2022/PN Tpg yang menghukum anak sebagai pelaku kekerasan dengan hukuman melaksanakan pelayanan masyarakat di mesjid Al-Muhajirin dan pelatihan kerja dirumah singgah tepak sirih tidak terlaksanakan, tentu menjadi hal yang harus diperhatikan karena sejatinya apa yang diputuskan hakim haruslah dijalankan oleh pelaku yang diberi hukuman.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan pidana pelayanan masyarakat yang seharusnya diterapkan kepada anak pelaku kekerasan dan faktor penghambat tidak terlaksananya hukuman tersebut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah normatif empiris yaitu penelitian yang dilakukan dengan cara pengkajian terhadap Undang-undang yang dikolaborasikan dengan menidentifikasi hukum serta menganalisa pelaksanaan dengan menggunakan pendekatan kasus dan teori pemidanaan gabungan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan hukuman pelayanan masyarakat hanya sampai pada tahap kedua yakni penyerahan pelaku ke balai pemasyarakatan kelas II Tanjungpinang sedangkan untuk tahap lainnya tidak terlaksanakan yakni penyerahan surat kelokasi, pengantaran pelaku dan pelaksanaan hukuman sehinnga tujuan rehabilitasi dan reedukasi dari tujuan pemidanaan tidak tercapai. Tidak terlaksananya hukuman tersebut disebabkan oleh dua faktor penghambat yakni pelaku yang masih menjalani pendidikan formal sehingga sulit membagi waktu, dan tidak ada pedoman pelaksanaan pidana bersyarat sehinngga sulit untuk menentukan tata cara pelaksanaan ditambah Tanjungoinang yang baru pertama kali menerapkan pidana bersyarat. Dari kejadian tersebut yang bisa bertanggungjawab ialah kejaksaan karena ia merupakan eksekutor utama dalam pelaksanaan putusan pengadilan yang memiliki kewajiban untuk menekankan pelaksanaan tetapi tidak dijalankan.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionNameNIP / NIDN
UNSPECIFIEDIrman, IrmanNIP.19881225 201903 1 010
UNSPECIFIEDEndri, EndriNIP.19880626 201404 1 001
Subjects: 300. Ilmu Sosial > 340 Law/Ilmu Hukum
300. Ilmu Sosial > 340 Law/Ilmu Hukum > 345.05 Criminal Procedure/Hukum Acara Pidana
300. Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial > 364.15554 Child Abuse/Kejahatan pada Anak
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Hukum
Depositing User: user ilmuhukum
Date Deposited: 30 Jan 2023 06:17
Last Modified: 30 Jan 2023 06:17
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/4732

Actions (login required)

View Item View Item