Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

TRADISI PASANG BAGAN (KELONG) DI DESA LABOH KECAMATAN SENAYANG KABUPATEN LINGGA

IMRAN, AL and Wahyuni, Sri and Syafitri, Rahma (2023) TRADISI PASANG BAGAN (KELONG) DI DESA LABOH KECAMATAN SENAYANG KABUPATEN LINGGA. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text (Cover)
AL IMRAN_180569201060_SOSIOLOGI_COVER.pdf - Published Version

Download (931kB)
[img] Text (Abstrak)
AL IMRAN_180569201060_SOSIOLOGI_ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (234kB)
[img] Text (Bab 1)
AL IMRAN_180569201060_SOSIOLOGI_BAB 1.pdf - Published Version

Download (513kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
AL IMRAN_180569201060_SOSIOLOGI_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (351kB)
[img] Text (Full Teks)
AL IMRAN_180569201060_SOSIOLOGI_FULL TEKS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.umrah.ac.id/

Abstract

Tradisi merupakan hasil ciptaan dan karya manusia objek material, kepercayaan, khayalan, kejadian, atau lembaga yang diwariskan dari suatu genersi ke generasi-generasi selanjutnya. Seperti misalnya adat istiadat, kesenian, dan properti yang digunakan. Tradisi ini dialami oleh masyarakat sebagai sesuatu yang tetap bertahan, dalam waktu tertentu. Pada era zaman saat ini masih banyak tradisi yang masih dipertahankan secara turun temurun dari nenek moyang hingga ke anak cucu pada suatu masyarakat. Diantara tradisi yang masih dilakukan dan dipertahankan oleh masyarakat Desa Laboh Kecamatan Senayang ini salah satunya ialah tradisi Pasang Bagan/Kelong. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana masyarakat menggunakan simbol dalam tradisi pasang bagan/kelong di Desa Laboh Kecamatan Senayang Kabupaten Lingga dengan kemudian dianalisis menggunakan teori interaksionisme simbolik. Penelitian ini menggunakan bentuk pendekatan deskriptif kualitatif dengan sumber data primer yaitu wawancara terstruktur dengan kriteria informan yang ditentukan peneliti yaitu tokoh adat, pawang bagan, dan masyarakat yang melaksanakan, dengan mengunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi langsung dan ditunjang oleh dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bagaimana pelaksanaan tradisi pasang bagan ini yaitu hal yang harus dilakukan sebelum mendirikan bagan dimana masyarakat yang ingin mendirikan bagan harus meminta air jampi kepada pawang bagan, dan juga harus melapor, kemudian pada saat akan melaksanakan proses mendirikan bagan yang dimana air jampi yang telah diminta ke pawang bagan itu harus disiram pada pancang tua/atau pancang pertama yang akan di cacak. Didalam pasang bagan ini terdapat media-media yang ditentukan oleh pemangku adat yang dilakukan turun temurun, seperti seperti air jampi dari pawang bagan, syarat yang penting dalam mendirikan bagan/kelong. Kesimpulan dari penelitian ini masyarakat Desa Laboh maih mempertahankan dan melaksanakan tradisi yang ada dalam pasang kelong ini supaya membiasakan kepada generasi penerus agar tradisi ini tetap berjalan dan jangan sampai dihilangkan. Karna masyarakat melayu khususnya di Desa Laboh begitu percaya dengan melakukan berbagai tradisi termasuk tradisi pasang kelong ini akan berdampak baik bagi kehidupan mereka.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionNameNIP / NIDN
UNSPECIFIEDWahyuni, SriNIPPPK. 197704162021212004
UNSPECIFIEDSyafitri, RahmaNIP. 198508202015042001
Subjects: 300. Ilmu Sosial > 390. Adat Istiadat, Etiket, Folklor > 390 Customs of People/Adat Istiadat dan Kebiasaan Masyarakat Berdasarkan Status Ekonomi dan Kelas Sosial
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Sosiologi
Depositing User: user sosiologi
Date Deposited: 31 Jan 2023 07:20
Last Modified: 31 Jan 2023 07:20
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/4746

Actions (login required)

View Item View Item