RANI, FITMADINIYAH and TRI, APRIADI and WINNY RETNA, MELANI (2019) PERTUMBUHAN LAMUN Enhalus acoroides PADA BERBAGAI KONDISI LINGKUNGAN DI PERAIRAN PULAU PENYENGAT PROVINSI KEPULAUAN RIAU. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.
Text
SKRIPSI-RANI FITMADINIYAH-150254242026-MSP.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas perairan serta tingkat kerapatan dan laju pertumbuhan daun lamun Enhalus acoroides di perairan Pulau Penyengat Provinsi Kepulauan Riau. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari–Maret 2019. Penentuan stasiun penelitian dilakukan menggunakan metode purposive sampling, terdapat 5 stasiun pengambilan sampel yaitu; wilayah yang dekat dengan pelabuhan, pemukiman penduduk, pembangunan taman di wilayah pesisir (reklamasi), ekosistem mangrove dan tempat pembuangan sampah sementara (TPSS). Pengukuran laju pertumbuhan daun lamun menggunakan metode penandaan pada daun yang muda dan tidak rusak menggunakan kabel ties. Pengamatan pertumbuhan daun selama 30 hari dengan interval waktu 15 hari sekali. Kualitas perairan di Pulau Penyengat memenuhi baku mutu kecuali pada nitrat dan fosfat. Nilai kerapatan lamun Enhalus acoroides tertinggi berada pada tempat pembuangan sampah sementara (TPSS) sebesar 50,33 ind/m². Laju pertumbuhan tertinggi setelah 30 hari pada daun lamun Enhalus acoroides yaitu pada wilayah yang dekat dengan pelabuhan sebesar 5,74 mm/hari, sedangkan laju pertumbuhan daun lamun Enhalus acoroides terendah pada wilayah ekosistem mangrove sebesar 5,52 mm/hari.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | 600. Teknologi dan Ilmu Terapan > 630-639. Pertanian, Budidaya Ikan, dan Teknologi yang Berkaitan > 639.4 Culture of Mollusk/Peternakan Moluska |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan |
Depositing User: | admin fikp |
Date Deposited: | 17 Jul 2021 03:33 |
Last Modified: | 25 Jul 2021 07:52 |
URI: | http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/492 |
Actions (login required)
View Item |