Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ALOKASI DANA DESA PADA DESA TELUK SASAH KECAMATAN SERI KUALA LOBAM KABUPATEN BINTAN

SITUMORANG, YEFTA MARIA and Poti, Jamhur and Okparizan, Okparizan (2023) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ALOKASI DANA DESA PADA DESA TELUK SASAH KECAMATAN SERI KUALA LOBAM KABUPATEN BINTAN. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text (Cover)
Yefta Maria.S_190563201083_Ilmu Administrasi Negara-Cover.pdf - Published Version

Download (461kB)
[img] Text (Abstrak)
Yefta Maria.S_190563201083_Ilmu Administrasi Negara-Abstrak.pdf - Published Version

Download (78kB)
[img] Text (Bab 1)
Yefta Maria.S_190563201083_Ilmu Administrasi Negara-Bab 1.pdf - Published Version

Download (269kB)
[img] Text (Daftar Referensi)
Yefta Maria.S_190563201083_Ilmu Administrasi Negara-Daftar Referensi.pdf - Published Version

Download (303kB)
[img] Text (Full Text)
Yefta Maria Situmorang_190563201083_Ilmu Administrasi Negara-Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.umrah.ac.id/

Abstract

Pembangunan desa merupakan bagian yang terwujudnya pembangunan nasional dan daerah berdasarkan visi dan misi pemerintah pusat, serta mencerminkan unsur pemerataan pembangunan dan pencapaiannya. Desa adalah organisasi kecil tapi penting karena hubungannya yang erat dengan masyarakat di setiap negara. Oleh karena itu, pemerintah kemudian memperkenalkan program Alokasi Dana Desa (ADD) untuk membantu proses pembangunan di desa. Tujuan penelitian adalah untuk Mengetahui Implementasi Alokasi Dana Desa Pada Desa Teluk Sasah, Kecamatan Seri Kuala Lobam Kabupaten Bintan. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan menggunakan teori Van Meter dan Van Horn (dalam buku Leo Agustino 2016). Adapun indikator dalam penelitian ini yaitu standar dan sesaran kebijakan, sumber daya karakteristik agen pelaksana, sikap/kecenderungan para pelaksana, komunikasi antar organisasi, dan kondisi sosial ekonomi. Hasil penelitian ini dari implementasi kebijakan, dapat disimpulkan bahwa, 1) Standar dan sasaran dalam implementasi kebijakan telah mengikuti Peraturan Bupati yang ada, 2) Sumberdaya yang dilihat dari masyarakat desa Teluk Sasah masih kurangnya partisipasi masyarakat terhadap pelaksanaan kegiatan, 3) Karakteristik pelaksana telah berjalan secara optimal, 4) Sikap/kecendrungan para pelaksana telah melakukan dengan siap dan juga berkomitmen dalam melaksanakan kegiatan, 5) Komunikasi terhadap masyarakat belum terlaksana dengan baik, 6) Lingkungan sosial, ekonomi dan politik didapatkan hasil belum mmemiliki pengaruh yang signifikan terhadap perekonomian masyarakat Desa Teluk Sasah. Oleh karena itu disarankan pemerintah desa melakukan. Penting untuk meningkatkan akses informasi dan pemahaman kebijakan kepada masyarakat melalui sosialisasi, agar masyarkat secara luas dapat memahami program kebijakan ADD dan agar masyarakat dapat berpartisipasi dalam pelaksanaan ADD. Penting untuk mengadakan pelatihan dan pendampingan bagi masyarakat desa dalam mengelola dan memanfaatkan dana desa secara efektif dan berkelanjutan.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionNameNIP / NIDN
ContributorPoti, JamhurNIDN.1010016404
ContributorOkparizan, OkparizanNIDN.0001108304
Subjects: 300. Ilmu Sosial > 350 Public Administration/Administrasi Negara
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: user IAN
Date Deposited: 16 Aug 2023 01:48
Last Modified: 16 Aug 2023 01:48
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/6250

Actions (login required)

View Item View Item