Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

KARAKTERISTIK MIKROPLASTIK PADA FRAKSI SEDIMEN DI PULAU-PULAU KECIL KOTA TANJUNGPINANG

NATASYA, NURUL INSYRA and Idris, Fadhliyah and Febrianto, Try (2024) KARAKTERISTIK MIKROPLASTIK PADA FRAKSI SEDIMEN DI PULAU-PULAU KECIL KOTA TANJUNGPINANG. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text (Cover)
NURUL INSYRA NATASYA_190254241071_Ilmu Kelautan_Cover.pdf - Published Version

Download (540kB)
[img] Text (Abstrak)
NURUL INSYRA NATASYA_190254241071_Ilmu Kelautan_Abstrak.pdf - Published Version

Download (267kB)
[img] Text (BAB I)
NURUL INSYRA NATASYA_190254241071_Ilmu Kelautan_BAB I.pdf - Published Version

Download (269kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
NURUL INSYRA NATASYA_190254241071_Ilmu Kelautan_Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (407kB)
[img] Text (Full Teks)
NURUL INSYRA NATASYA_190254241071_Ilmu Kelautan_Full Teks.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.umrah.ac.id/

Abstract

Sampah plastik yang berada di perairan akan terdegradasi menjadi bagian yang lebih kecil yaitu mikroplastik dengan ukuran lebih kecil dari 5 mm. Mikroplastik yang ada di perairan akan mengendap ke sedimen, di mana sedimen memiliki karakteristik yang berbeda di setiap fraksinya. Adapun ukuran butir ayakan yang dianalisis antara lain; 0,5 mm (pasir kasar), 0,25 mm (pasir sedang) dan 3,005 mm (pasir halus). Penelitian ini bertujuan untuk menentukan karakteristik mikroplastik pada fraksi sedimen di pulau-pulau kecil Kota Tanjungpinang. Penelitian ini dilakukan pada bulan Oktober-November 2023 dan pengambilan sampel dilakukan pada 3 lokasi yaitu Pulau Dompak, Pulau Penyengat dan Pulau Los. Pengambilan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling, berdasarkan kriteria perbedaan aktivitas manusia. Sampel sedimen yang sudah diayak sebanyak 25 gram, kemudian diberikan larutan H2O2 30% dan ditambahkan Fe2SO4 0,05 M untuk menghilangkan bahan organik lalu tambahkan larutan NaCl kemudian diidentifikasi menggunakan mikroskop untuk melihat jumlah setiap tipe mikroplastik berdasarkan warna tipe dan jumlah. Dari hasil penelitian tipe mikroplastik yang ditemukan yaitu tipe fragmen, film, fiber. Ratarata total kepadatan tipe mikroplastik yang dijumpai di semua stasiun paling banyak dijumpai di Pulau Penyengat pada sedimen pasir kasar sebanyak 134,65 partikel/25 gram dan yang paling sedikit dijumpai di Pulau Dompak pada sedimen pasir halus sebanyak 24,15 partikel/25 gram. Tipe mikroplastik yang paling banyak dijumpai adalah tipe fragmen pada sedimen pasir kasar dengan rata-rata total kepadatan 63,67 partikel/25 gram, sedangkan tipe yang paling sedikit dijumpai adalah tipe film pada sedimen pasir halus dengan rata-rata total kepadatan 0,17 partikel/25 gram. Total kepadatan warna yang paling banyak dijumpai adalah warna hitam sebanyak 376,00 partikel/25 gram, yang paling sedikit dijumpai adalah warna hijau sebanyak 0,33 partikel/25 gram

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionNameNIP / NIDN
UNSPECIFIEDIdris, FadhliyahNIP.198701292015042004
UNSPECIFIEDFebrianto, TryNIP.198702172019031005
Subjects: 000_umum
Divisions: Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Program Studi Ilmu kelautan
Depositing User: user ilmukelautan
Date Deposited: 31 Jul 2024 04:02
Last Modified: 31 Jul 2024 04:02
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/7821

Actions (login required)

View Item View Item