Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

PEMETAAN EKOSISTEM MANGROVE MENGGUNAKAN CITRA SPOT-7 DI DESA PENGUDANG KECAMATAN TELUK SEBONG KABUPATEN BINTAN

LANA, ILMA and Suhana, Mario Putra and Anggraini, Rika (2024) PEMETAAN EKOSISTEM MANGROVE MENGGUNAKAN CITRA SPOT-7 DI DESA PENGUDANG KECAMATAN TELUK SEBONG KABUPATEN BINTAN. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text (COVER)
ILMA LANA_170254241033_ILmu Kelauatan_Cover1.pdf - Published Version

Download (811kB)
[img] Text (ABSTRAK)
ILMA LANA_170254241033_Ilmu Kelautan_ ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (166kB)
[img] Text (BAB1)
ILMA LANA_170254241033_Ilmu Kelautan_ BAB 1.pdf - Published Version

Download (100kB)
[img] Text (DAPUS)
ILMA LANA_170254241033_Ilmu Kelautan_ DAPUS.pdf - Published Version

Download (106kB)
[img] Text (FULL TEXT)
ILMA LANA_170254241033_Ilmu Kelautan_ FULLTEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.umrah.ac.id/

Abstract

Ekosistem mangrove merupakan komunitas vegetasi pantai tropis yang memiliki manfaat baik dari sisi ekologi maupun sosial ekonomi masyarakat pesisir. Mengingat pentingnya fungsi hutan mangrove untuk makhluk hidup maka perlu dilakukan pemetaan ekosistem mangrove sebagai upaya untuk keperluan monitoring, cakupannya yang luas dan mampu menjangkau daerah yang sulit dijangkau. Monitoring terkait kondisi ekosistem mangrove dapat dilakukan salah satunya dengan menggunakan teknologi penginderaan jauh dengan resolusi tinggi. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Pengudang Kecamatan Teluk Sebong, Kabupaten Bintan pada Maret 2023-January 2024 dengan menggunakan klasifikasi maximum likelihood yang bertujuan untuk menganalisis perubahan sebaran spasial kerapatan mangrove dengan menggunakan citra satelit SPOT 7 pada tahun 2017 ke 2022 di area Desa Pengudang, Kecamatan Teluk Sebong, Kabupaten Bintan. Luas ekosistem mangrove di Desa Pengudang dari tahun 2017 ke 2022 mengalami penurunan sebesar 1,021 Ha. Luasan tertinggi terjadi pada tahun 2017 dengan luas 67,7 Ha, sedangkan luas ekosistem mangrove terendah terjadi pada tahun 2022 dengan luas 45,6 Ha. Nilai perhitungan akurasi klasifikasi citra berdasarkan matrix confusion menghasilkan overall accuracy sebesar 90% dengan nilai kappa coefficient sebesar 88%. Hasil klasifikasi kerapatan mangrove menggunakan algoritma NDVI pada citra SPOT 7 di Desa Pengudang terbagi menjadi 3 kelas kerapatan, yaitu jarang, sedang, dan rapat. Hasil klasifikasi jarang pada tahun 2017 17,963 Ha, sedang 13,27 Ha, dan rapat 36,486 Ha dengan luas total sebesar 67,719 Ha. Klasifikasi jarang pada tahun 2022 3,412 Ha, sedang 4,653 Ha, dan rapat 37,507 Ha dengan luas total sebesar 45,572 Ha. Tingkat keakuratan klasifikasi NDVI berdasarkan matrix confusion menghasilkan overall accuracy sebesar 90%. Mangrove di Desa Pengudang ditemukan 5 jenis mangrove, yaitu: Rhizophora apiculata,Rhizophora mucronata, Ceriops tagal, Bruguiera gymnorrhiza, dan Xylocarpus granatum. Dari nilai kerapatan NDVI dan nilai kerapatan transek persamaan regresi linier sederhana yang dihasilkan pada penelitian ini adalah y=3,037x + 0,0388. Nilai koefisien determinasi (r2 ) yang didapatkan dari nilai kerapatan NDVI dan nilai kerapatan transek sebesar 0,7816 dan nilai koefisien korelasinya (r) sebesar 0,8841 sehingga dapat dikatakan nilai antara hasil NDVI dan hasil dilapangan berkorelasi sebesar 88%. Hasil korelasi analisis ditinjau memiliki nilai 0,75 – 1 maka hasil nilai korelasi tersebut sangat baik dan dikatakan sempurna.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionNameNIP / NIDN
UNSPECIFIEDSuhana, Mario PutraNIP.199103012020121005
UNSPECIFIEDAnggraini, RikaNIP.199007012019032022
Subjects: 500. Ilmu-ilmu Alam dan Matematika > 501. Ilmu Pengetahuan Alam
500. Ilmu-ilmu Alam dan Matematika > 530 Physics/Fisika
500. Ilmu-ilmu Alam dan Matematika > 570. Biologi
Divisions: Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Program Studi Ilmu kelautan
Depositing User: user ilmukelautan
Date Deposited: 20 Aug 2024 06:11
Last Modified: 20 Aug 2024 06:11
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/8334

Actions (login required)

View Item View Item