Ayu, Rosmini and Tessa Dwi, Leoni and Wahyu, Indrayatti (2019) REPRESENTASI BUDAYA MELAYU DALAM NOVEL MUTIARA KARAM KARYA TUSIRAN SUSENO DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI ALTERNATIF BAHAN AJAR KELAS XII DI SEKOLAH MENENGAH ATAS. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.
Text
AYU ROSMINI 150388201032 bookmark.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan representasi budaya Melayu dalam novel Mutiara Karam karya Tusiran Suseno dan pemanfaatannya sebagai alternatif bahan ajar kelas XII di Sekolah Menengah Atas. Objek penelitian adalah novel Mutiara Karam karya Tusiran Suseno yang ditebitkan oleh Yayasan Panggung Melayu, Depok 2006. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan teknik analisis isi (content analysis). Hasil penelitian yang diperoleh dari novel Mutiara Karam karya Tusiran Suseno terdapat unsur-unsur kebudayaan Melayu diantaranya: bahasa berupa dialek, sopan santun, kata sapaan, sistem pengetahuan berupa pantang larang, adat istiadat, ungkapan adat, organisasi sosial berupa sistem kepemimpinan, sistem politik, sistem peralatan hidup dan teknologi berupa tempat tinggal, alat transportasi, alat rumah tangga, alat peperangan, sistem mata pencaharian berupa berdagang, sistem religi berupa kepercayaan terhadap makhluk halus, kepercayaan terhadap kekuatan sakti, kepercayaan kepada Allah SWT, kepercayaan terhadap kekuatan gaib, kesenian berupa seni tari, seni musik, silat (bela diri). Hasil penelitian juga dapat dijadikan bahan ajar di sekolah menengah atas kelas XII berupa LKS (lembar kegiatan siswa)
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | 300. Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371.36 Project Methods/Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu 800. Kesustraan > 801.2 Value, Influence, Effect of Literatures/Nilai-nilai dan Pengaruh Kesusastraan |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | admin fkip |
Date Deposited: | 22 Jul 2021 02:42 |
Last Modified: | 22 Jul 2021 02:42 |
URI: | http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/929 |
Actions (login required)
View Item |