Search for collections on Repository Universitas Maritim Raja Ali Haji

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION PADA KEMAHIRAN MENCERITAKAN KEMBALI CERITA HIKAYAT SISWA KELAS XF2 SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN BINTAN INSANI TANJUNGPINANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Nur, Irdawati and Legi, Elfitra and Indah, Pujiastuti (2019) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION PADA KEMAHIRAN MENCERITAKAN KEMBALI CERITA HIKAYAT SISWA KELAS XF2 SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN BINTAN INSANI TANJUNGPINANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

[img] Text
NUR IRDAWATI-150388201050-PBI. SKRIPSI-word.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: http://fkip.umrah.ac.id

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan ada atau tidaknya Efektivitas Model Pembelajaran Group Investigation pada Kemahiran Menceritakan Kembali Cerita Hikayat Siswa Kelas XF2 Sekolah Menengah Kejuruan Bintan Insani Tanjungpinang Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian ini menggunakan metode Pra-eksperimen one group pretest-posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas X Sekolah Menengah Kerjuruan Bintan Insani Tanjungpinang Tahun Pelajaran 2018/2019. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 25 siswa yang diambil menggunakan teknik purposive samplingpada kelas XF2. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai pretest sebelum menggunakan model pembelajarangroup investigation pada kemahiran menceritakan kembali cerita hikayat memperoleh nilai rata-rata 61 kategori C kualifikasi rendah, sedangkan nilai posttest setelah menggunakan model pembelajaran group investigation pada kemahiran menceritakan kembali cerita hikayat memperoleh nilai rata-rata 76.08 kategori B kualifikasi tinggi. Jadi, berdasarkan perhitungan uji t, peneliti memperoleh t hitung yaitu 9,2939 sedangkan ttabel dengan dk= 25-2= 23 yaitu 0,413. Maka dapat diketahui bahwa t hitung lebih besar dari t tabel yaitu 9,2939>0,413, data tersebut telah membuktikan bahwa hipotesis (Ha) diterima. Hal ini membuktikan bahwa model pembelajaran Group Investigation efektif diterapkan pada pembelajaran menceritakan kembali cerita hikayat Siswa Kelas XF2 Sekolah Menengah Kejuruan Bintan Insani Tanjungpinang tahun pelajaran 2018/2019.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 300. Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371.3 Methods of Instruction and Study/Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
800. Kesustraan > 801.2 Value, Influence, Effect of Literatures/Nilai-nilai dan Pengaruh Kesusastraan
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: admin fkip
Date Deposited: 22 Jul 2021 03:24
Last Modified: 22 Jul 2021 03:24
URI: http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/934

Actions (login required)

View Item View Item