NIRDA, NINGSIH and Sri, Wahyuni and Teguh, Setiandika Igiasi (2019) KONTROL SOSIAL MASYARAKAT TERHADAP ANAK DALAM HIBURAN JOGED DI DESA MANTANG BARU KECAMATAN MANTANG KABUPATEN BINTAN. S1 thesis, Universitas Maritim Raja Ali Haji.
Text
skripsi cd cop.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Masyarakat dan budaya merupakan kesatuan yang saling berhubungan yang tidak dapat dipisahkan. Baik itu masyarakat yang tradisional maupun masyarakat modern pasti mempunyai suatu kebudayaan yang akan melekat dalam kehidupan mereka. Kebudayaan yang lama kelamaan melekat dalam suatu masyarakat akan menjadi tradisi di dalam masyarakat tersebut. Seperti halnya kebudayaan yang ada di Desa Mantang Baru yang mempunyai kebudayaan berupa hiburan joged yang telah lama ada dan tetap berkembang hingga saat ini. Hiburan tersebut berawal dari hiburan joged dangkung yang berbentuk tradisional hingga bergeser menjadi hiburan joged modern biasa disebut dengan hiburan joged. hiburan joged tersebut bertentangan dengan nilai dan norma yang ada di masyarakat Desa Mantang Baru. Selain itu, dengan adanya hiburan joged, pernah menimbulkan terjadinya perkelahian antar warga, dan juga adanya dampak yang tidak baik terhadap anak-anak, seperti mereka yang menonton hiburan joged dengan melihat penari hiburan tersebut dengan berpakaian seksi dan menonton hingga larut malam. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah peneliti ingin menjelaskan mengenai kontrol sosial masyarakat terhadap anak dalam fenomena hiburan joged di Desa Mantang Baru, Kecamatan Mantang, Kabupaten Bintan. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan teknik penentuan informan yaitu dengan menggunkan teknik Purposive Sampling, peneliti mengambil informan sebanyak 11 orang masyarakat yang dianggap dapat menjawab dan mendapatkan informasi yang dibutuhkan oleh peneliti. Dengan teknik pengumpulan data menggunkaan observasi, wawancara dan dokumentasi dengan analisis deskriptif kualitatif. Serta dalam penelitian ini menggunakan teori kontrol sosial dari Ivan Nye. Dari hasil penelitian, kontrol sosial masyarakat terhadap anak dalam hiburan joged di Desa Mantang Baru dapat dilihat dari seberapa besar kontrol yang diberikan masyarakat yang dapat dilihat dari adanya aturan keluar malam yang diberikan kepada anak-anak, kontrol berupa teguran, dan juga kontrol yang berupa hukuman. Dari adanya tiga bentuk kontrol tersebut, didapatkan bahwa lemahnya kontrol tersebut yang di jalani oleh masyarakat terhadap anak-anak. Selain itu anak-anak tersebut juga dibiarkan masih berada diluar rumah dengan menonton hiburan joged hingga larut malam. Kata Kunci : Pergeseran Dalam Hiburan joged, Kontrol Masyarakat.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | 300. Ilmu Sosial > 302.2 Communication/Komunikasi 300. Ilmu Sosial > 303.33. Kontrol Sosial 300. Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial > 362.7 Problems and Services to Young People/Permasalahan dan Layanan kepada Anak dan Remaja |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Sosiologi |
Depositing User: | admin fisip fisip |
Date Deposited: | 18 Jul 2021 10:32 |
Last Modified: | 18 Jul 2021 10:32 |
URI: | http://repositori.umrah.ac.id/id/eprint/589 |
Actions (login required)
View Item |